Review Ayam Alas Purwokerto Berikut Daftar Menunya

Yuhu…akhirnya bisa melipir juga nih Sob ke Warung Makan Ayam Alas yang berlokasi di Jl Karangnanas No 08 Sokaraja Banyumas Jateng. Biasanya sambil nggowes cuma lewat ajakan pagi hari tuuh karena memang bukanya siwarung setiap hari Selasa- Minggu pukul 11.00 – 21.00 wib. Nah berhubung habis acara paguyuban di Sekolah akhirnya cobainlah kita maksi disini.

Lokasi cukup strategis dan ruangan yang tersedia cukup lega,  bisa didalam juga diluar (AC dan Non AC), kamar mandi dan wastafel juga bersih dan menu yang disajikanpun beragam gak melulu ayam kampung. Berikut rinciannya :

Nah untuk menu yang kita coba, paling cucok selain siayam goreng dan mendoan adalah gurameh cabe ijo. Rasa pedas gurihnya sampai kedalam soalnya. Sedangkan menu termurah ya mendoan krispinya, selain itu harga standar ya untuk wilayah Purwokerto.


View dapur cukup tersembunyi (karena memang gak terlalu penting untuk customer) dan menariknya ada kolam dibawahnya dengan ikan yang menyegarkan mata sehingga jika bawa anak anak makan dimari tentu akan terasa bahagia. Selain itu kebersihannya terjaga, semoga dapat terus dirawat hingga seterusnya hingga berkunjung  lagi.  Karena kebersihan toilet itu memang penting, jika toilet bersih auto semuanya rajin. Cekidot video keseruan kami dilink berikut ini ya.

Untuk pemesanan bisa hubungi : 0823 1414 1408

 

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *