Sambal Goreng Petai : Masakah Khas Cirebon

Yuhuu kulineran khas nusantara buatan dapur kali ini saya buat sambal goreng petai, soalnya pak suami suka banget petai hihihi mengingat kandungan gizi si petai itu sendiri mengandung kalsium, zat besi, vitamin A, B1 dan C. Belum lagi kedahsyatan nilai gizi dari si cabai dan daging sapinya ditambah energi dari kentang makin lengkaplah nutrisinya. Yuk kita masak, berikut resepnya.

Screen Shot 2017-10-07 at 5.24.31 AM
Bahan :

1 papan petai, kupas belah dua
250 gr daging sandung lamur, potong lalu rebus
250 gr kentang kupas, potong lalu goreng
2 btg sereh, geprek
1 ruas lengkuas, geprek
2 lbr daun salam
Bawang goreng, untuk taburan
500 ml air
65 ml santan siap pakai
1 sdt gula pasir
1 sdm kecap manis
3 sdm minyak untuk menumis

Bumbu yang dihaluskan :
10 bh cabe merah
6 siung bawang merah
2 siung bawang merah
2 btr kemiri sangrai
1 sdt garam/ secukupnya

Cara membuat :

Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, masukan potongan daging yang sudah direbus bersama sereh, salam dan lengkuas. Aduk perlahan lalu masukan air, setelah agak menyerap tambahkan santan kental, kecap manis, gula, potongan kentang goreng dan pete. Aduk lagi perlahan sembari koreksi rasa, setelah matang sajikan dengan taburan bawang goreng.

Resep ini pernah dilombakan di jelazah gizi dan ga menang, hore hehehe…buat arsip blog deh. 😛

0 0 votes
Rating
Subscribe
Notify of

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x