Agro Jaya Purwokerto : Solusi Fresh Ayam Potong

Akhirnya nemu juga toko pemotongan ayam yang real fresh n higienis, biasanyakan pemotongan ayam kaya model cabut bulu gitu ya ga jauh-jauh dari kesan bau, kotor dan jauh dari higienitas. Salah satunya kaya ayam potong yang pernah Saya bahas disini sama-sama bertempat di Pasar Wage Purwokerto pula. Namun untuk Agro Jaya ini beralamat di Jl Vihara No. Rt.01/09 Purwokerto Wetan Jateng 53111, kabarnya sih baru buka sebulanan ini dan Saya lihat pembelinya selalu ada saja berdatangan (bergiliran).

Pasar Wage Purwokerto

Saya sendiri pas lewat ikutan kepo, toko apaan sih kayaanya seru…ternyata ya toko penjualan Ayam dan semuanya serba higienis karena masuk frezeer dan pemotongannya dilakukan hari itu juga bukan potongan kemarin. Uniknya disini sudah terpisah antara, kepala, kaki, usus, rempela, ceker, daging utuh, hingga daging fillet jadi konsumen bebas memilih yang disukai bahkan telur dan pakan ayamnyapun tersedia disini. Jadi kaya di mall gitu deh. Bedanya disini bisa buat jasa potong ayam  juga dan sudah berlisensi dari Dinas Peternakan dengan pemotongan  modern. Ga usah khawatir karena ada label halal MUI nya juga dispanduknya. 😀

Pasar Wage Purwokerto

Pelayanannya juga cepat, ada yang khusus menimbang, mengambilkan dan kasir  dan semuanya dikerjakan rapih. Untuk harganya sendiri ga jauh beda dengan penjual ayam potong biasa. Namun Kita tau sendirikan kalau sudah siang beli ayam dipasar, pasti tuh ayam sudah dikerumunin lalat dan kondisi ayampun sudah tak layak sekali. Jadi dengan adanya Agro Jaya Purwokerto ini adalah jawaban dari konsumen yang menyukai higienitas. Berikut contoh harga promo hariannya (tidak tetap harga/ perharinya) :

Pasar wage purwokerto

Patut untuk diapresiasi dan sesuai dengan slogannya memang, kualitas elit-harga irit! 🙂

Buka : Pukul 06.00 s/d 16.00
Telp. (0281) 641683
Hape. 08112515888
Email : cv.agro_jaya@yahoo.co.id


Komentar dan Tanggapan: